Membangun dan menjaga persahabatan agar tetap sehat membutuhkan give and take.
Suatu saat andalah yang memberikan support kepada sahabat, dan di lain
kesempatan andalah yang menerimanya. Membiarkan sahabat-sahabat anda
tahu bahwa anda sayang dan peduli pada mereka akan memastikan bahwa
support mereka tetap bertahan kuat saat masa-masa yang sulit.
Berikut adalah beberapa cara untuk menjaga persahabatan anda tetap sehat dan suportif:
Bersikap santai. Jangan
banjiri teman anda dengan telepon-telepon atau e-mail. Berkomunikasilah
secara singkat. Lima menit berbicara ditelepon atau beberapa kalimat
dalam e-mail. Cari tahu jam berapa yang dianggap terlalu pagi atau larut
untuk menelepon dan hormati aturan itu. Buat rencana jika suatu saat
anda mengalami saat yang buruk. Anda mungkin membutuhkan waktu untuk
menyendiri dan sedikit menjauh dari sahabat anda.
Sadari apa yang sahabat-sahabat rasakan
terhadap anda. Tanyakan mereka secara jujur tentang apa yang mereka
rasakan terhadap satu sama lain secara jujur. Catat apa saja yang perlu
anda perbaiki dan berusahalah untuk memperbaikinya.
Jangan bersaing. Jangan
biarkan persahabatan berubah menjadi medan persaingan siapa yang paling
kaya, siapa yang pakaiannya paling keren, atau siapa yang mempunyai
mobil paling bagus. Dan jangan bertikai dengan sesama sahabat. Hal itu
hanya akan membuat persahabatan menjadi permusuhan.
Buat image diri yang realistis dan baik. Kesombongan atau selalu mengkritik hanya akan membuat persahabatan rusak.
Galilah jiwa kedermawanan, kejujuran, dan murah hati anda. Hal itu juga akan meningkatkan rasa percaya diri anda dan membuat anda menjadi sahabat yang menghibur dan menarik.
Jangan memberikan komplain tanpa belas kasihan.
Memberikan komplain terus-menerus akan membuat persahabatan menjadi
menjemukan. Bicarakan pada sahabat-sahabat anda hal-hal yang membuat
anda tidak senang.
Miliki pandangan yang positif. Buatlah lelucon-lelucon dari segala hal. Tertawa itu bisa menular.
Menjadi pendengar yang baik. Tanyakan
kabar sahabat-sahabat anda. Jangan selalu membicarakan tentang masalah
anda. Persahabatan tidak akan bertahan kalau anda hanya berpusat pada
diri anda sendiri.
Sumber: Perempuan.com
{ 0 komentar... Views All / Send Comment! }
Posting Komentar